Apa Penyebab Akun Terkena AME (Ads Manager Error) ?

Selamat malam semuanya, pada kesempatan malem ini admin akan menjawab pertanyaan dari sahabat kita , pertanyaan nya yaitu Apa Penyebab Akun Terkena AME (Ads Manager Error) ?

Sebelumnya kita sudah mengenal periklaan lewat media sosial yaitu menggunakan Facebook tapi di kala kita ingin menggunakan layanan tersebut tiba tiba akun tidak bisa di buka dan terdapat tulisan "Ad Manager Error" pasti sangat menyebalkan bukan.

Tanda tanda akun terkena AME yaitu adanya pesan seperti berikut:
“Your ad account has recently been flagged because of unusual activity. for security reasons, any Ads you’re running will be paused until you can confirm your account information. contact Facebook. Atau pesan yang lainnya, yang intinya akun Facebook Ads anda tidak bisa dibuka.


Penyebab akun terkena Ads Manager Error :

1.  Salah satu hal yang sering terjadi adalah membuka lebih dari satu akun facebook ads dalam IP yang sama. hal ini dapat memicu anda terkena AME.

2. Menggunakan kupon yang seharusnya di dapatkan setelah mengiklan yang telah disetujui. Menggunakan link affiliate pada saat mengiklan di Facebook. Hal ini melanggar tidak di izinkan oleh facebook.

3. Selain itu sistem pembayaran yang sama pun bisa menjadi kecurigaan pada facebook. walaupun akun yang digunakan berbeda. IP address yang berbeda ketika mengakses Facebook Ads manager dengan IP address ketika memasang Iklan. Hal Sepertiitu sering terjadi pada pengguna Facebook Ads. membiarkan akun pasif tanpa mengiklan apapun atau tidak melakukan kegiatan lainya.

4. Terlalu sering berganti perangkat untuk mengakses Facebook Ads, Misalnya dari smartphone pindah ke tablet kemudian pindah ke laptop kemudian pindah ke Pc. Menggunakan pembayaran kartu kredit dan paypal dengan nama yang berbeda. Perbedaan tersebut membuat facebook curiga. Mengiklankan satu iklan atau lebih dalam satu fans page . hal ini tersebut dianggap kurang etis atau menyebabkan adanya SPAM . Jadi untuk meng iklan lagi butuh jarak dari iklan pertama yang sudah di posting.

5. Adanya jarak  pengiklanan bertujuan untuk mengenalkan iklan pertama yang sudah di pasang, untuk menghindari kebingungan maka facebook membuat jarak untuk iklan selanjutnya. Selain itu mengiklan dengan menyebutkan gender dalam Ads copy nya seperti " Dibutuhkan Wanita Berumur sekian sampai sekian". Hal ini menyebabkan akun anda terkena AME. Karena sebenarnya setting an iklan Facebook Ads sudah ada Pilihan Gender nya jadi tidak langsung disebutkan pada iklan.

Demikianlah jawaban atas pertanyaan Apa Penyebab Akun Terkena AME (Ads Manager Error) ?, Jika tidak ingin akun anda terkena AME maka Sebaiknya iklan yang di promosikan sesuai dengan Facebook Ads Sekian dan terimakasih

Comments